Berselancar ala Ombak Bono

Siapa yang pernah mengunjungi Pantai Bono dan sudahkan Anda berselancar ala Bono?
      Objek wisata surfing pantai Bono ini tidak asing lagi kita dengar. Jelas itu karena berselancar ala ombak Bono mempunyai ciri khas tersendiri yang menjadikannya sebagai objek wisata tujuan banyak orang, baik dari dalam maupun luar negeri. Objek wisata yang mempunyai ciri khas ombaknya yang tinggi dan hanya 2 didunia ini menjadikannya andalan masyarakat Riau dalam menarik perhatian para wisatawan maupun turis.

ombak bonoOmbak membahana, mencurah tinggi dan sepanjang mata melirik kearah timur maupun barat pantai, yang terlihat hanyalah keindahan yang menarik langkah kaki kita untuk merasakan dinginnya air pertemuan antara sungai kampar dan lautan.
Tidak hanya keindahan ombaknya yang mencuri perhatian publik, namun ombak Bono juga membuat rasa penasaran penuh tantangan bagi para peselancar untuk merasakan lecutan ombak Bono.
ombak bono

Mengapa demikian?

Nah, alasanya adalah karena tinggi gelombang Bono bisa mencapai 5-6 meter. Memacu adrenalin para peselancar untuk mencicipi air asin setengah hambar pantai Bono. Juga tidak ketinggalan banyak turis yang datang untuk berselancar membelah air diantara gelombang Bono. Objek wisata surfing satu ini adalah satu-satunya wahana surfing terbaik andalan Indonesia. Banyak event ataupun kegiatan yang dilakukan di pantai Bono, Sungai Kampar Desa Teluk Meranti. Tunggu apa lagi, mari berselancar, pecahkan rekor Bono!  

Posting Komentar

Harap gunakan kata-kata sopan dalam berkomentar.

Lebih baru Lebih lama